EFEKTIVITAS PIJAT OKETANI TERHADAP PENCEGAHAN BENDUNGAN ASI PADA IBU POSTPARTUM DAN POST SEKSIO SESAREA DI RUMAH SAKIT SARAH MEDAN TAHUN 2020
WICAK TINI HIA, NIA RAHMAWI, TRIANA ANGGRENI HALOHO, YENNI ANITA HUTAGALUNG (2020) EFEKTIVITAS PIJAT OKETANI TERHADAP PENCEGAHAN BENDUNGAN ASI PADA IBU POSTPARTUM DAN POST SEKSIO SESAREA DI RUMAH SAKIT SARAH MEDAN TAHUN 2020 , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA
ABSTRAK
ABSTRAK
Bendungan ASI merupakan peningkatan aliran vena dan limfe pada payudara yang dapat menyebabkan peningkatan suhu tubuh, payudara terasa keras, bengkak, kemerahan dan nyeri. Pijat Oketani merupakan salah satu metode perawatan payudara yang dapat menstimulasi kekuatan otot pektoralis guna meningkatkan produksi ASI, memperbaiki masalah laktasi serta memudahkan bayi menghisap ASI. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pijat Oketani terhadap pencegahan bendungan ASI pada ibu postpartum dan post seksio sesarea di Rumah Sakit Sarah Medan. Desain penelitian ini menggunakan praeksperimen dengan rancangan post test only design. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 19 Juni s/d 02 Juli 2020 dengan populasi sebanyak 233 orang dan sampel sebanyak 35 orang dengan menggunakan teknik Accidental Sampling. Aspek pengukuran data menggunakan lembar observasi dengan analisis data bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh responden (100%) tidak mengalami bendungan ASI dan mengalami peningkatan produksi ASI. Hasil analisis data diperoleh nilai Z=-4.472ᵇ dan nilai p-value=0.000 dengan taraf signifikansi p<0.05. Kesimpulan dari hasil penelitian menyatakan bahwa kejadian bendungan ASI pada ibu postpartum dan post seksio sesarea 100% efektif dapat dicegah dengan pijat Oketani. Saran peneliti bagi tenaga kesehatan, pijat Oketani ini sangat direkomendasikan dan dianjurkan untuk beralih dari perawatan payudara konvensional menjadi perawatan payudara dengan metode terkini karena selain efektif untuk mencegah bendungan ASI juga dapat membantu meningkatkan produksi asi.
JURNAL
KATEGORI JURNAL | Jurnal Nasional |
---|---|
TAHUN JURNAL | 2020 |
VOLUME JURNAL | 2 |
NOMOR JURNAL | 3 |
NAMA PENERBIT | Global Health Science Group. Jurnal Penelitian Perawat Profesional |
NOMOR ISSN/ISBN | 27156885 |
LAMAN PENERBIT (URL) | http://jurnal.globalhealthsciencegroup.com/index.php/JPPP |
LAMAN ARTIKEL (URL) | http://jurnal.globalhealthsciencegroup.com/index.php/JPPP/article/view/136 |