PENGARUH INDEPENDENSI, KOMPETENSI, AKUNTABILITAS DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP KUALITAS AUDIT PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI KOTA MEDAN
IRENE FEBRIANNA TARIGAN, JUNITA SUKMAWATI ZEBUA, SUNIDAR LAOLI (2023) PENGARUH INDEPENDENSI, KOMPETENSI, AKUNTABILITAS DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP KUALITAS AUDIT PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI KOTA MEDAN , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA
ABSTRAK
Tujuan dari penelitian yang kami lakukan adalah untuk mengetahui pengaruh independensi, kompetensi, akuntabilitas dan pengalaman kerja terhadap kualitas audit pada kantor akuntan publik yang berada di kota medan. Metode yang kami lakukan untuk penelitian adalah menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan untuk analisis data dalam penelitian ini adalah metode analisis statistik dengan menggunakan software IBM SPSS (Statistical Package for Social Science) ver 20. Analisis data yang kami lakukan adalah sebagai berikut uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukan: 1) Independensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas audit pada KAP di Medan 2) Kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas audit pada KAP di Medan 3) Akuntabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas audit pada KAP di Medan 4) Pengalaman Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas audit pada KAP di Medan.
JURNAL
KATEGORI JURNAL | Jurnal Internasional |
---|---|
TAHUN JURNAL | 2023 |
VOLUME JURNAL | 3 |
NOMOR JURNAL | 2 |
NAMA PENERBIT | International Journal of Educational Review, Law And Social Sciences IJERLAS |
NOMOR ISSN/ISBN | 2808487X |
LAMAN PENERBIT (URL) | https://radjapublika.com/index.php/IJERLAS |
LAMAN ARTIKEL (URL) | https://radjapublika.com/index.php/IJERLAS/article/view/680 |