HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI PENGENDALIAN TEKANAN DARAH DENGAN KUALITAS HIDUP PADA PASIEN HIPERTENSI DI RSU ROYAL PRIMA MEDAN

NURISA TRI AYU SIAHAAN, LELI ANGELITA MENDROFA, ALFARIKUS HONDO, SITI NABILA (2023) HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI PENGENDALIAN TEKANAN DARAH DENGAN KUALITAS HIDUP PADA PASIEN HIPERTENSI DI RSU ROYAL PRIMA MEDAN , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA

ABSTRAK

Tekanan darah tinggi ialah salah satu penyakit paling berbahaya di dunia. Hipertensi ialah kondisi serius yang dapat memicu penyakit seperti penyakit jantung, otak, ginjal, dan penyakit lainnya. Motivasi diperlukan bagi penderita hipertensi untuk mau dan gemar melakukan perilaku hidup sehat supaya tekanan darahnya tetap terjaga. Kualitas hidup seseorang dapat berpengaruh akibat hipertensi karena fungsi serta kondisi yang berubah yang disebabkan oleh penyakit tersebut. Riset ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara variabel motivasi dalam pengendalian tekanan darah dan kualitas hidup pasien hipertensi di RSU Royal Prima Medan. Riset ini memakai pendekatan survei analitik cross-sectional. Riset ini dilaksanakan pada bulan Maret 2023 di Rumah Sakit Umum Royal Prima Medan dengan populasi 40 orang dan total sampel 35 orang, RSU Royal Prima Medan. Pengumpulan data menggunakan teknik yang menggabungkan sumber primer dan sekunder. Analisis data memakai uji Kolmogorov-Smirnov yaitu Asymp. Sig. (2-tailed) dengan p-value = 0,082 dimana p-value = > 0,05, dengan kesimpulan Ho diterima dan Ha ditolak, menandakan yaitu data berdistribusi normal. Hasil riset menandakan yaitu penderita hipertensi di RSU Royal Prima Medan yang termotivasi untuk mengurangi tekanan darah berkualitas hidup lebih tinggi.

JURNAL
KATEGORI JURNAL Jurnal Nasional Terakreditasi
TAHUN JURNAL 2023
VOLUME JURNAL 3
NOMOR JURNAL 4
NAMA PENERBIT Universitas Malahayati Lampung
NOMOR ISSN/ISBN 27463486
LAMAN PENERBIT (URL) https://ejurnalmalahayati.ac.id/index.php/MAHESA/issue/view/Volume%203%20Nomor%204%20%282023%29/showToc
LAMAN ARTIKEL (URL) https://ejurnalmalahayati.ac.id/index.php/MAHESA/article/view/10032/Download%20Artikel