KERJA SAMA TIM, KOMITMEN ORGANISASI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. JETINDO NAGASAKTI EXPRESS CABANG DELI TUA

SUARINA BR GINTING, KEVIN DANIEL SIREGAR, PANGERAN IGNATIUS SITUMORANG (2022) KERJA SAMA TIM, KOMITMEN ORGANISASI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. JETINDO NAGASAKTI EXPRESS CABANG DELI TUA , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetahui dan menguji seberapa besar kerja sama tim, komitmenorganisasi dan motivasi terhadap kinerja karyawan PT. Jetindo Nagasakti Express Cabang Deli Tua. Pengumpulan data dengan simple randoms ampling sebanyak 52 orang responden atau sampel di dalam penelitian ini. Metode penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dibantu dengan aplikasi pengolahan data SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kerja sama tim mempengaruhi secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan konsumen pada PT. Jetindo Nagasakti Express Cabang Deli Tua. Komitmen organisasi mempengaruhi secara negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan konsumen pada PT. Jetindo Nagasakti Express Cabang Deli Tua. Motivasi mempengaruhi secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan konsumen pada PT. Jetindo Nagasakti Express Cabang Deli Tua. Secara simultan menunjukkan kerja sama tim, komitmen organisasi dan Motivasi mempengaruhi secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan konsumen pada PT. Jetindo Nagasakti Express Cabang Deli Tua. Adjusted R Square senilai 93,6% yang memperlihatkan bahwa variasi variabel kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh variabel kerja sama tim, komitmen organisasi, motivasi. Sedangkan sisanya 6,4% mendapat pengaruh dari variabel bebas lainnya yang tidak bisa diterangkan pada penelitian ini

JURNAL
KATEGORI JURNAL Jurnal Nasional Terakreditasi
TAHUN JURNAL 2022
VOLUME JURNAL 3
NOMOR JURNAL 3
NAMA PENERBIT MSEJ
NOMOR ISSN/ISBN 27157911
LAMAN PENERBIT (URL) https://journal.yrpipku.com/index
LAMAN ARTIKEL (URL) https://journal.yrpipku.com/index.php/msej/article/view/768