PENGARUH KONSELING OBAT TERHADAP KEPATUHAN PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI APOTEK REZA FARMA

DEDEK INDRA UTAMA TANJUNG (2022) PENGARUH KONSELING OBAT TERHADAP KEPATUHAN PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI APOTEK REZA FARMA , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA

ABSTRAK

Penyakit diabetes mellitus tipe 2 merupakan penyakit kronis dengan kasus 3 besar didunia. dimana dengan keadaan kronis ini menyebabkan kepatuhan pasien dalam meminum obat menjadi berkurang diakibatkan pemakaian obat dalam jangka waktu yang lama. Kepatuhan pasien terhadap konsumsi obat memainkan peran penting dalam mengatur ambang batas normal kadar glukosa darah; pasien yang tidak mematuhi asupan obatnya berisiko meningkatkan masalah kesehatan dan memperburuk kondisinya, seperti kadar gula darah yang tidak terkontrol. Tujuan dari penelitian adalah melihat apakah ada pengaruh konseling obat terhadap kepatuhan pasien diabetes melitus tipe 2 sebelum diberi konseling dibandingkan dengan sesudah diberi konseling obat. Metode: Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimental dan melakukan percobaan percontohan (Pre-Experimental). Penelitian ini dilakukan selama satu bulan di Apotek Reza Farma antara April 2022 hingga Mei 2022. Pasien yang memenuhi kriteria inklusi diberi konseling lalu diukur menggunakan kuesioner sebelum dan sesudah diberikan konseling obat. Temuan perbandingan statistik peringkat kepatuhan baik sebelum dan sesudah konseling obat diperiksa dengan menggunakan uji-t berpasangan. Hasil: Hasil perbandingan menggunakan uji t-berpasangan ditemukan dengan nilai t-hitung sebesar 13,882 dan tingkat signifikansi sebesar 0,000 (p < 0,05). Hasil uji regresi linier sederhana dari penelitian ini adalah nilai t hitung sebesar 4,584 dan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 serta nilai proyeksi F adalah 21,017. R = 0,655, dan R2 sama dengan 0,429 persen dimana hal ini menunjukkan adanya perbedaan signifikan pada sebelum dengan sesudah diberik konseling obat. Kesimpulan: ada pengaruh konseling obat terhadap kepatuhan pasien diabetes melitus tipe 2 sebelum diberi konseling dibandingkan dengan sesudah diberi konseling obat

JURNAL
KATEGORI JURNAL Jurnal Nasional
TAHUN JURNAL 2022
VOLUME JURNAL 6
NOMOR JURNAL 2
NAMA PENERBIT Gorontalo Journal Health And Science
NOMOR ISSN/ISBN 26569248
LAMAN PENERBIT (URL) https://ejurnal.ung.ac.id/index.php/gojhes/index
LAMAN ARTIKEL (URL) https://ejurnal.ung.ac.id/index.php/gojhes/article/view/14851