ANALISIS YURIDIS TERHADAP SISTEM KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK DALAM PENDAFTARAN TANAH DI INDONESIA
ANDRE EKY PEPAYOSA SINUHAJI, NESRI YOSRINA BR GINTING, RAHMI OKTAVIANI ZEGA (2019) ANALISIS YURIDIS TERHADAP SISTEM KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK DALAM PENDAFTARAN TANAH DI INDONESIA , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA
ABSTRAK
ABSTRAK
Pendaftaran tanah yang menganut asas terbuka memiliki kaitan yang
erat dengan Undang-Undang No. 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan
Informasi Publik. Keterkaitan tersebut terlihat dari asas pendaftaran
tanah yang terbuka dan asa terbuka yang dianut undang-undang
tersebut.Penulisan ini menggunakan penelitian yuridis normatif yakni
dengan mempelajari dan mengkaji asas-asas hukum khususnya kaidahkaidah hukum positif yang berasal dari bahan-bahan kepustakaan yang
ada dari peraturan perundang-udangan serta ketentuan yang berkaitan
dengan keterbukaan informasi publik dalam pendaftaran tanah di
Indonesia. Melalui hasil penelitian ini dapat dapat diketahui bahwa
Undang-Undang No. 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi
Publik mengatur pembatasan pemberian informasi. Penelitian
menunjukkan bahwa pendaftaran tanah di Indonesia berdasarkan Pasal
19 ayat (2) huruf c menganut sistem publikasi negatif yang
mengandung unsur positif dimana salah satu asasnya ialah terbuka.
Namun terdapat juga pembatasan dalam pemberian informasi sesuai
dengan Undang-Undang No. 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan
Informasi Publik.
JURNAL
KATEGORI JURNAL | Jurnal Nasional |
---|---|
TAHUN JURNAL | 2019 |
VOLUME JURNAL | 2 |
NOMOR JURNAL | 1 |
NAMA PENERBIT | Jurnal Mutiara Hukum |
NOMOR ISSN/ISBN | 2621-5691 |
LAMAN PENERBIT (URL) | http://e-journal.sari-mutiara.ac.id/index.php/JMH/issue/view/190 |
LAMAN ARTIKEL (URL) | http://e-journal.sari-mutiara.ac.id/index.php/JMH/article/view/653 |