IMPLEMENTASI TEORI VIKTIMOLOGI PADA HUKUM PIDANA INDONESIA

TWINKLE SUWARNA PUTRI, DEFITRIE NATHANIA SARI, JECYKA CKLAUDYA SIJABAT (2023) IMPLEMENTASI TEORI VIKTIMOLOGI PADA HUKUM PIDANA INDONESIA , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA

ABSTRAK

Viktimologi ialah suatu riset ataupun wawasan mengenai korban bersama seluruh aspeknya yang berawal dari kriminologi serta bisa dibilang turunan dari kriminologi. Pokok utama terkait  ialah dampak dari kesalahan itu sendiri yang memunculkan terdapatnya korban yang mengalami kerugian, akibat kejahatan yang dilaksanakan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tentang pengaturan teori viktimologi dalam hukum pidana indonesia serta mengetahui implementasinya. Penelitian ini menggunakan Tata cara riset penelitian ini adalah dengan Kualitatif.  Riset ini digambarkan secara deskriptif serta terarah dengan memakai analisa dari sumber data. Dalam penelitian ini informasi pengumpulan data yang dilakukan yaitu pengumpulan data sekunder, dimana data yang dikumpulkan bersumber dari berbagi kumpulan jurnal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaturan viktimologi di Hukum Indonesia mengenai perlindungan korban sejauh ini masih bersifat universal karena sudah diatur didalam beberapa undang-undang. Juga Implementasi viktimologi di hukum Pidana Indonesia sudah terimpementasi dengan baik tetapi belum terealisasi dengan baik sesuai pengaturan yang diatur pada undang-undang di Indonesia.

JURNAL
KATEGORI JURNAL Jurnal Nasional
TAHUN JURNAL 2023
VOLUME JURNAL 7
NOMOR JURNAL 2
NAMA PENERBIT Legal Standing : Jurnal Ilmu Hukum
NOMOR ISSN/ISBN 2580-8656
LAMAN PENERBIT (URL) https://journal.umpo.ac.id/index.php/LS/index
LAMAN ARTIKEL (URL) https://journal.umpo.ac.id/index.php/LS/article/view/5320