PERSEPSI ESTETIKA SENYUM PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA YANG BELUM DAN SEDANG DALAM PERAWATAN ORTODONTI
TIFFANY LEOMANDRA (2022) PERSEPSI ESTETIKA SENYUM PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA YANG BELUM DAN SEDANG DALAM PERAWATAN ORTODONTI , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA
ABSTRAK
Pendahuluan: Estetika senyum seseorang merupakan faktor pendukung sangat penting dalam penampilan wajah karena saat sedang berbicara bukan hanya tertuju pada mata tetapi pada gerakan mulut. Pasien memiliki estetika senyum yang sempurna dinilai lebih menarik dan dapat menerima hal – hal positif serta perilaku yang lebih baik. Pasien yang memiliki estetika senyum yang buruk akan mengurangi kepercayaan diri dan dianggap merugikan terutama dalam hal sosial dan pekerjaan. Faktor usia, jenis kelamin dan pendidikan dalam penilaian terhadap senyum seringkali dipengaruhi oleh persepsi individu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi estetika senyum pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Prima Indonesia yang belum dan sedang dalam perawatan ortodonti menggunakan analisa Lip Line, Smile Arc, Kesimetrisan Senyum dan Buccal Corridor mengambil sudut pandang frontal karena saat berbicara maupun melihat ekspresi wajah lebih cenderung dipandang frontal daripada side profile. Metode: Jenis penelitian adalah deskriptif observasional dengan desain cross sectional. Penelitian ini terdiri dari 36 orang yaitu semester II dan IV sebagai responden penelitian dipilih sesuai dengan kriteria inklusi. Responden diminta untuk mengisi kuesioner berisi 4 pertanyaan. Masing – masing pertanyaan menampilkan foto diambil dari referensi sesuai dengan teori estetik senyum pada masing-masing kriteria senyum estetik yang ditampilkan. Jawaban yang dipilih responden, dihitung dengan menggunakan perhitungan Landis dan Koch. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan 80,5% responden memiliki persepsi baik dan sangat baik, 19,5% responden memiliki persepsi sedang dan sedikit buruk. Simpulan: Persepsi estetika senyum pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Prima Indonesia yang belum dan sedang dalam perawatan ortodonti adalah sangat baik.
JURNAL
KATEGORI JURNAL | Jurnal Nasional Terakreditasi |
---|---|
TAHUN JURNAL | 2022 |
VOLUME JURNAL | 34 |
NOMOR JURNAL | 1 |
NAMA PENERBIT | Jurnal Kedokteran Gigi Universitas Padjadjaran |
NOMOR ISSN/ISBN | 25496514 |
LAMAN PENERBIT (URL) | http://jurnal.unpad.ac.id/jkg/index |
LAMAN ARTIKEL (URL) | http://jurnal.unpad.ac.id/jkg/article/view/36617 |