UJI IDENTIFIKASI SENYAWA STEROID FRAKSI EKSTRAK METANOL ANDALIMAN (ZANTHOXYLUM ACANTHOPODIUM DC) SECARA KROMATOGRAFI LAPIS TIPIS

NATASYA SABARIA ARITONANG, SHERLYN (2022) UJI IDENTIFIKASI SENYAWA STEROID FRAKSI EKSTRAK METANOL ANDALIMAN (ZANTHOXYLUM ACANTHOPODIUM DC) SECARA KROMATOGRAFI LAPIS TIPIS , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA

ABSTRAK

Andaliman merupakan salah satu dari sekian banyak tanaman rempah asli Sumatera Utara dan diketahui memiliki banyak khasiat sebagai pereda nyeri, anti inflamasi, obat batuk, rematik, dan sakit punggung. Pada penelitian ini dilakukan uji identifikasi steroid fraksi metanol andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC) secara kromatografi lapis tipis. Penelitian ini dirancang untuk mengetahui adanya senyawa terpenoid/steroid dalam fraksi ekstrak metanol andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC). Proses ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan metanol sebagai pelarut, dilanjutkan dengan uji fitokimia dan uji konfirmasi menggunakan KLT (Kromatografi Lapis Tipis) yaitu plat GF254 sebagai fase diam, campuran n-heksan : etil asetat dengan perbandingan 7:3 sebagai fase gerak, penampakan noda dilakukan pada UV dengan panjang gelombang 254 nm dan 366 nm serta dengan penyemprotan pereaksi Lieberman Buchard sebagai penampak bercak. Hasil analisa skrinning fitokimia pada ekstrak andaliman menunjukkan bahwa ekstrak metanol andaliman mengandung senyawa steroid dan pada hasil analisa KLT menunjukkan warna biru yaitu hasil fraksi yang menampakkan adanya steroid dan warna merah muda yang menampakkan adanya terpenoid. Noda Rf terpenoid terkecil adalah 0 cm dan Rf tertinggi 0,92 cm, sedangkan noda Rf steroid terkecil 0 cm dan Rf terbesar 0,71cm. Oleh karena itu, nilai Rf untuk terpenoid yaitu hasil fraksi dari etil asetat dan nilai Rf steroid yaitu hasil fraksi dari n-heksana dan etil asetat telah memenuhi syarat nilai Rf yang baik adalah di antara 0,2 sampai 0,8. Kesimpulan uji fitokimia fraksi ekstrak metanol andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC) mengandung senyawa steroid.

JURNAL
KATEGORI JURNAL Jurnal Nasional
TAHUN JURNAL 2022
VOLUME JURNAL 6
NOMOR JURNAL 1
NAMA PENERBIT Journal Health and Science; Gorontalo Journal Health & Science Community
NOMOR ISSN/ISBN 26569248
LAMAN PENERBIT (URL) https://ejurnal.ung.ac.id/index.php/gojhes/index
LAMAN ARTIKEL (URL) https://ejurnal.ung.ac.id/index.php/gojhes/article/view/13626