FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KINERJA TENAGA PERAWAT DI RUMAH SAKIT ROYAL PRIMA TAHUN 2022

ZEFRIANTO ZEBUA (2022) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KINERJA TENAGA PERAWAT DI RUMAH SAKIT ROYAL PRIMA TAHUN 2022 , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA

ABSTRAK

Kinerja perawat erat kaitannya dengan pengembangan sumber daya manusia agar terampil, handal dan profesional. Faktor –faktor yang dapat berhubungan dengan baik buruknya kinerja perawat adalah faktor internal dan faktor eksternal dari perawat. Penelitian bertujuan untuk melihat hubungan faktor internal (karakteristik responden dan motivasi kerja) dan faktor eksternal (beban kerja, kepemimpinan, pelatihan, fasilitas kesehatan dan kompensasi) dengan kinerja perawat tenaga perawat di rumah sakit Royal Prima tahun 2021. Penelitian ini merupakan survei analitik menggunakan desain cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh perawat yang bekerja aktif di rumah sakit Royal Prima Medan yaitu sebanyak 319 orang. Sampel penelitian adalah 75 sampel, pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling. Hasil penelitian di uji dengan menggunakan Uji Chi Square dengan tingkat kepercayaan 95% (α: 0,05). Penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan motivasi kerja, kepemimpinan, fasilitas kesehatan, dan kompensasi dengan kinerja perawat dengan p-value masing-masing variabel adalah < dari α (0,001<0,05), (0,001<0,05), (0,014<0,05), (0,011<0,05).

Dan tidak ada hubungan umur, jenis kelamin, tingkat pendidikan, lama kerja, beban kerja dan pelatihan dengan kinerja perawat dengan p-value masing-masing variabel > dari α (0,572>0,05) (1>0,05), (0,397>0,05), (0,462>0,05), (0,156>0,05), (0,109>0,05).

Kesimpulannya adalah ada hubungan motivasi kerja, kepemimpinan, fasilitas kesehatan, dan kompensasi dengan kinerja perawat dan tidak ada hubungan umur, jenis kelamin, tingkat pendidikan, lama kerja, beban kerja dan pelatihan dengan kinerja perawat. Disarankan kepada Rumah Sakit untuk meningkatkan cara kepemimpinan, melakukan pelatihan, menyediakan fasilitas kesehatan, dan memberikan kompensasi bagi tenaga perawat guna meningkatkan mutu atau citra rumah sakit semakin menjadi baik.

PROSIDING
KATEGORI PROSIDING Prosiding Lokal
LOKASI PROSIDING Universitas Prima Indonesia
TANGGAL MULAI KONFERENSI 2022-02-19
TANGGAL SELESAI KONFERENSI 2022-02-19
NAMA PENERBIT Forum Ilmiah Berkala Kesehatan Masyarakat Universitas Prima Indonesia
NOMOR ISSN/ISBN 9786237911302
LAMAN PENERBIT (URL) http://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/fiberkesmas/submissions
LAMAN ARTIKEL (URL) http://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/fiberkesmas/article/view/2240