ANALISIS KRITIK SASTRA MENGGUNAKAN PENDEKATAN PRAGMATIK PADA ANTOLOGI CERPEN KARYA HASAN AL BANNA
GUGUN KRISTINA SILALAHI (2020) ANALISIS KRITIK SASTRA MENGGUNAKAN PENDEKATAN PRAGMATIK PADA ANTOLOGI CERPEN KARYA HASAN AL BANNA , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA
ABSTRAK
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menyampaikan tujuan tertentu kepada pembaca. Tujuan tersebut
berupa tujuan efek estetika, nilai agama, nilai moral, nilai sosial, dan budaya dalam antologi cerpen
karya Hasan Al Banna. Sumber data dalam penelitian ini adalah kumpulan cepern karya Hasan Al
Banna. Data dalam penelitian ini adalah tujuan kepada pembaca melalui nilia-nilai menggunakan
pendekatan pragmatik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif.
Instumen dalam penelitian ini yang dipakai adalah jurnal yang berkaitan dengan penelitian. Teknik
analisis datanya adalah dengan cara membaca teliti, menghayati, memahami, kemudian
menganalisis data sesuai dengan aspek yang dikaji dengan cara sistematis dan terperinci. Hasil
yang diperoleh terdapat gambaran efek kesenangan, kesedihan, dan efek estetika. Serta
terdapatnya nilai-nilai yang dibaca oleh sipembaca seperti nilai agama, sosial, budaya, dan agama.
JURNAL
KATEGORI JURNAL | Jurnal Nasional Terakreditasi |
---|---|
TAHUN JURNAL | 2020 |
VOLUME JURNAL | 9 |
NOMOR JURNAL | 4 |
NAMA PENERBIT | Jurnal Bahasa Unimed |
NOMOR ISSN/ISBN | 2579-7957 |
LAMAN PENERBIT (URL) | https://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/kjb |
LAMAN ARTIKEL (URL) | https://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/kjb/article/view/22044 |