PENGARUH RETURN ON ASSET, RETURN ON EQUITY, DAN EARNING PER SHARE TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
ASURYA RAJ, JESICA, FAREN GOH (2021) PENGARUH RETURN ON ASSET, RETURN ON EQUITY, DAN EARNING PER SHARE TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA , SKRIPSI, UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA
ABSTRAK
Penelitian yang dilakukan di Perusahaan Sektor Barang Konsumsi bertujuan menganalisis Pengaruh Return on Asset, Return on Equity dan Earning Per Share Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Sektor Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi penelitian sebanyak 41 perusahaan dan hanya 21 perusahaan yang memenuhi kriteria sebagai sampel menggunakan teknik purposive sampling. Metode penelitian menggunakan Analisis regresi linier berganda dengan uji asumsi klasik. Hasil penelitian dari uji F di peroleh bahwa Return on Asset, Return on Equity dan Earning Per Share berpengaruh Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Sektor Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pada uji t variabel Return on Asset tidak berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Return on Equity berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Earning Per Share berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
JURNAL
KATEGORI JURNAL | Jurnal Nasional Terakreditasi |
---|---|
TAHUN JURNAL | 2021 |
VOLUME JURNAL | 21 |
NOMOR JURNAL | 1 |
NAMA PENERBIT | Jurnal Universitas Batanghari Jambi |
NOMOR ISSN/ISBN | 25494236 |
LAMAN PENERBIT (URL) | http://ji.unbari.ac.id/index.php/ilmiah/index |
LAMAN ARTIKEL (URL) | http://ji.unbari.ac.id/index.php/ilmiah/article/view/1107 |